Bupati Solok Beserta Jajaran Buka Puasa Bersama Di Masjid Al Muhajirin, Sekalian Menyerahkan Bantuan.
KABUPATEN SOLOK, blknnews.com - Bupati Solok, Jon Firman Pandu, SH Buka Puasa Bersama pada bulan Suci Ramadhan 1446H di Masjid Al Muhajirin Aia Tawa Selatan, Nagari Kampuang Batu Dalam. Senin, (24/03/2025).
Buka puasa bersama tersebut, Bupati Solok didampingi langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Solok (Ny. Nia Jon Firman Pandu) dan Kepala OPD Camat Danau Kembar (Mawardi) beserta Forkopimcam dan Walinagari Kampung Batu Dalam beserta jajaran dan Masyarakat setempat.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Solok Jon Firman Pandu dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat atas undangan buka puasa bersamanya, dan terimakasih juga atas sambutan baiknya.
Kemudian, Bupati pada kesempatan itu berharap kepada yang hadir, semoga dengan kehadiran kami di sini dapat memberikan semangat baru bagi kita semua untuk sama sama membangun Kabupaten Solok ini.
Dalam situasi Ramadhan ini, mari kita menjaga silaturahim antar sesama kita, dan tetap menjaga kondusifitas kita di kalangan masyarakat, tambahnya.
Lebih lanjut Bupati mengatakan bahwa daerah kita ini merupakan salah satu tujuan wisata bagi para pengunjung, mari kita sama sama menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersihan kampung ini, agar pengunjung wisatawan memiliki kesan yang indah saat mengujungi kampung kita ini, jelasnya.
Bagi para pelaku wisata, berikan pelayanan yang terbaik bagi tamu kita yang datang, berdasarkan pesan dari Bapak Presiden, mari sama-sama membangun Indonesia ini dengan semaksimal mungkin demi menuju Indonesia emas 2045, tambahnya.
Terakhir, Bupati Solok Jon Firman Pandu juga mengungkapkan bahwa dirinya bersama rombongan bantuan untuk kelangsungan pembangunan masjid ini sebesar Rp. 25.000.000,. (Andar MK).